Wisata
  • 27 Dec 2025

Naik Hingga 30%: Pengunjung Kota Bandung Terus Melonjak Sejak Natal Hingga Hari Ini

Kota Bandung masih menjadi pilihan tujuan wisata oleh banyak warga Indonesia, dengan julukan Paris Van Java Kota Bandung tidak pernah sepi dari pengunjung baik saat hari biasa lebih lagi saat musim libur tiba. Banyaknya destinasi yang ditawarkan Kota Bandung dari kuliner hingga wisata alamnya yang menjadi alasan banyak keluarga berbondong-bondong mendatangi Kota Bandung. 

Terdata saat Perayaan Natal pada Rabu (24/12/2025) total wisatawan yang mendatangi kawasan wisata Braga atau Asia Afrika naik 30%, dari hari sebelumnya (Rabu, 23/12/2025) yang berjumlah 25.816 pengunjung naik menjadi total 34.257 pengunjung. Angka ini terus naik setiap harinya, dimana pada hari Jumat (25/12/2025) jumlah pengunjung kembali naik 14% yaitu sebanyak 39.077 pengunjung, yang kemudian naik kembali pada kemarin (Sabtu, 26/12/2025) sebanyak 8% dengan total 42.536 pengunjung. 

(Sumber:Kamera Analitik Smart City)

Namun tentunya ada perkiraan pengunjung akan terus naik hingga pergantian tahun nantinya, sehingga lonjakan pengunjung ini dapat kian menimbulkan kepadatan. Pengunjung dan warga diharapkan dapat menjaga kenyamanan dan keamanan bersama ditengah keramaian kota saat ini untuk menciptakan kebahagiaan dalam liburan.